GoPro Hero9, Pilihan Tepat untuk Pecinta Aktivitas Outdoor


Baca Juga: Panduan Belajar Bisnis Afiliasi Marketing Termudah yang Cocok untuk Pemula
Memang perkembangan dunia kamera tidak secepat di dunia komputer ataupun ponsel-pintar, akan tetapi perkembangan tetap ada. Bahkan tidak sedikit yang terus menunggu suatu produk baru dari suatu brand dirilis. Salah satu contohnya adalah GoPro Hero9 yang menjadi salah satu produk action camera terbaru dari GoPro.
Berbicara masalah action cam satu ini, GoPro Hero9 masih mengadopsi desain dari model-model sebelumnya. Adapun perbedaan yang cukup mencolok adalah terdapatnya layar kedua dengan ukuran 1,4 inci pada bagian depan. Perubahan baru lainnya adalah layar pada bagian belakang menjadi 2,27 inci touchscreen serta bodynya dibuat lebih kuat dan tahan banting.
Frame kameranya terbuat dari logam dengan dikelilingi karet yang dapat menahan benturan mayor ataupun dapat dibawa menyelam sampai kedalaman 33 kaki atau 10 meter. Tombol untuk merekam terletak pada bagian atas, sedangkan tombol power sampai dengan slot untuk microSD, baterai dan port USB Type-C nya ada di sisi samping kiri.
Yang menjadi menarik dan diunggulkan dari GoPro Hero9 ini adalah sensor lensa kameranya mampu merekam sampai dengan resolusi 5k. Untuk dipakai memotret, ukuran gambarpun mencapai 20MP yang hampir setara dengan foto format RAW dan tidak akan pecah ketika diperbesar beberapa kali. Dan membahas masalah resolusi videonya, tentunya akan sangat menyenangkan bagi para videografer atau orang-orang yang suka melakukan vlogging, karena hasil yang didapatkan juga bukan yang berkualitas rendah lagi. Bahkan dapat dikatakan melebihi kualitas dari banyak kamera mirrorless lainnya.
Selain canggih, GoPro juga membenamkan berbagai fitur menarik di dalam GoPro Hero9 ini, seperti timer, fasilitas untuk dapat mengadaptasi cahaya secara otomatis sampai dengan merekam video dengan model slow motion.
Sedangkan untuk tenaganya sendiri, GoPro Hero9 ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas sangat besar. Untuk kebanyakan model Hero lainnya, rata-rata dilengkapi dengan baterai berkapasitas 1220 mAh, sedangkan GoPro Hero9 ini memiliki baterai berkapasitas 1720 mAh. Untuk harganya sendiri, GoPro Hero9 ini dijual dengan harga USD499 atau sekitar Rp7,4 jutaan.
Baca Juga: Apa Itu Bisnis Affiliasi, Ini Dia Tips, Pengertian serta Perbedaan Dengan Bisnis Online Pada Umumnya

Sebagai penanggung jawab semua content artikel di Accesstrade, Saya ingin memastikan setiap penulisan memiliki value yang baik dan tersampaikan ke pada pembaca
Subscribe to our newsletter to stay informed about latest updates
* Yes, I agree to the terms and privacy policy.