instagram Affiliate Calculator

Kalkulator Instagram Indonesia (Rupiah) berdasarkan Engagement Influencer dan Conversion Rate Affiliate Marketing.

Followers

0

Comments
(per post)

0

Likes
(per post)

0

Total Posting
(per monthly)

0

Average Commision

IDR 0
Creator (Average CVR 3%)

Estimated Click

0

Estimated Conversion

0

Estimated Commission
(per post)

IDR 0

Estimated Commission
(per monthly)

IDR 0
Remix Creator (Average CVR 10%)

Estimated Click

0

Estimated Conversion

0

Estimated Commission
(per post)

IDR 0

Estimated Commission
(per monthly)

IDR 0

Affiliate marketing adalah salah satu cara bagi influencer dalam memaksimalkan konten untuk mendapatkan uang di Instagram. Untuk mengetahui jumlah komisi yang dapat dihasilkan, penting untuk memahami alur atau funnel affiliate marketing (dimulai dari user melihat link affiliate yang disebarkan, hingga terjadinya konversi yang pada akhirnya menghasilkan komisi). Mengetahui funnel affiliate marketing akan mempermudah kamu dalam memahami perhitungan proyeksi penghasilan komisi dan membantu kamu untuk memaksimalkan cara dapat uang dari instagram dengan affiliate marketing.

Apa itu instagram influencer earning calculator?

Instagram Influencer Earning Calculator adalah sebuah tools yang membantu kamu memperkirakan pendapatan yang bisa kamu hasilkan melalui affiliate marketing di Instagram. Dengan kalkulator ini, kamu dapat menghitung potensi klik, konversi, hingga pendapatan berdasarkan performa konten yang kamu publish.

Tujuannya sederhana: memberikan gambaran tentang berapa banyak uang yang bisa kamu hasilkan, sehingga kamu bisa merencanakan strategi konten yang lebih efektif untuk meningkatkan penghasilan dari affiliate marketing.

Bagaimana cara kalkulator instagram menghitung proyeksi pendapatan?

Untuk menghitung proyeksi pendapatan, ada dua poin penting yang harus kamu ketahui yaitu metrik yang digunakan untuk menghitung proyeksi pendapatan serta cara menghitung metrik-metrik tersebut.

A. Metrik yang digunakan untuk menghitung proyeksi komisi dari affiliate di Instagram

Ada tiga metrik utama yang digunakan untuk menghitung potensi komisi di Instagram dengan affiliate marketing:

1. Engagement Rate (ER)

Engagement rate merupakan parameter yang mengukur tingkat interaksi audiens terhadap konten kamu. Rumus yang digunakan untuk menghitungnya cukup sederhana:

Sebagai contoh, jika kamu memiliki 10.000 followers dan rata-rata memperoleh 500 interaksi (Comments + Likes), maka engagement rate kamu adalah:

(500 ÷ 10.000) × 100 = 5%.

2. Conversion Rate (CVR)

Conversion rate adalah persentase user yang mengklik link affiliate dan akhirnya melakukan aksi (misalnya pembelian).

Sebagai contoh, jika kamu mendapatkan 100 user yang klik affiliate yang kamu sebarkan di Instagram dan 10 user melakukan transaksi, maka Conversion rate kamu adalah 10%. Rata-rata conversion rate berdasarkan tipe influencer adalah:

Creator (konten original): 3%
Re-Mix Creator (reposter): 10%

Angka tersebut merupakan benchmark yang berasal dari performance influencer yang menjalankan affiliate marketing di instagram. Di Instagram ada dua jenis influencer atau KOL yang menjalankan affiliate marketing, mereka adalah creator dan re-mix creator. Creator adalah mereka yang publish konten dengan membuatnya sendiri, sedangkan re-mix creator adalah seorang yang publish konten berupa potongan video atau foto orang lain yang di publish di konten mereka atau sering juga disebut dengan reposter.

3. Rata-rata komisi per-konversi

Di ACCESSTRADE, rata-rata komisi per konversi untuk campaign e-commerce adalah Rp 2.500. Namun, ada juga campaign yang menawarkan komisi lebih tinggi, hingga Rp 200.000 per konversi.

B. Cara menghitung proyeksi komisi dari Instagram dengan Affiliate marketing

Setelah mengetahui metrik-metrik di atas, berikut langkah-langkah menghitung proyeksi pendapatan di Instagram dengan affiliate marketing:

1. Rumus Estimasi Klik Link Affiliate

Followers x Engagement Rate

Rumus ini digunakan untuk mendapatkan angka estimasi berapa banyak klik link affiliate yang dapat dihasilkan setiap kamu publish konten di Instagram. Misal, kamu memiliki 16.000 followers dengan performance yang Engagement Rate kamu sebesar 5%, maka kemungkinan kamu dapat menghasilkan 800 klik dari satu konten yang kamu posting.

2. Rumus Estimasi Konversi

Klik x Conversion Rate

Conversion rate adalah persentase user yang mengklik link affiliate dan akhirnya melakukan aksi (misalnya pembelian). ACCESSTRADE memiliki benchmark angka conversion rate yang berasal dari performance influencer yang menjalankan affiliate marketing di instagram berdasarkan tipe kontennya, mereka terbagi menjadi:

Creator (konten original): 3% Conversion Rate
Re-Mix Creator (reposter): 10% Conversion Rate

Jadi misalkan ada 800 klik link affiliate dengan 10% conversion rate, maka kemungkinan kamu bisa menghasilkan 80 konversi dari satu konten yang kamu posting.

3. Rumus Estimasi Komisi

Konversi x Komisi

Rata-rata komisi per konversi untuk campaign e-commerce adalah Rp 2.500. Jika dari satu postingan kamu bisa menghasilkan 80 konversi, maka kemungkinan kamu dapat menerima Rp.200.000 komisi dari satu konten. Jika kamu publish 30 konten dalam satu bulan, kemungkinan kamu dapat menghasilkan Rp.6.000.000 dalam satu bulan.

Faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan dari Instagram

Kualitas konten sangat mempengaruhi performa affiliate marketing kamu. Ada dua hal utama yang perlu diperhatikan:

A. Kualitas Konten

1. Relevansi dengan Audiens:

Apakah konten yang kamu buat sudah sesuai dengan minat dan kebutuhan followers?

2. Konten Menarik untuk Menghasilkan Klik:

gambar dan copywriting yang dapat meningkatkan keinginan user untuk klik pada link affiliate kamu.

B. Ketentuan Konversi dan Komisi Campaign

Selain kualitas konten, jenis campaign dan ketentuan komisi juga memainkan peran penting.

1. Jenis Campaign

Di Accesstrade, jenis campaign yang paling populer adalah CPS (Cost per Sale) dari e-commerce. Campaign dengan komisi tertinggi biasanya berasal dari CPL (Cost per Lead) atau CPR (Cost per Registration) di kategori finance, yang bisa mencapai Rp 345.000 per konversi.

2. Jumlah Komisi

Jumlah komisi tergantung dari persentase komisi yang disediakan oleh advertiser serta harga dari produk yang kamu rekomendasikan. Berdasarkan study case kami mengenai Pengaruh Komisi dan Harga Produk terhadap Jumlah Konversi, ternyata semakin terjangkau produk akan semakin mudah menghasilkan konversi, namun tentu saja harga yang lebih tinggi dapat memberikan komisi yang lebih besar juga.

Cara dapat uang dari Instagram dengan affiliate marketing

Langkah-langkah menjalankan affiliate marketing di Instagram:

1. Gabung dengan Platform Affiliate Marketing

Cara daftar jadi affiliate marketing sangatlah mudah, kamu hanya perlu mengisi data informasi yang ada pada halaman registrasi publisher dengan benar karena akan berhubungan dengan proses verifikasi akun.

2. Pilih Campaign yang Sesuai

Setelah terdaftar, kamu dapat apply campaign yang terdapat pada menu Campaign Directory di dashboard publisher. Semua campaign yang sedang berjalan di ACCESSTRADE tersedia pada tab menu “Available”. Setelah klik “APPLY” pada campaign yang akan kamu jalankan, tim ACCESSTRADE akan melakukan approval pengajuan yang kamu lakukan.

Accesstrade menyediakan beberapa tools yang memudahkan kamu dalam membuat link affiliate, seperti fitur "Get Link", "Custom Link", dan "Inpages". Untuk menggunakan “Custom Link” kamu dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka halaman produk yang ingin dipromosikan.
  • Copy URL produk tersebut.
  • Masuk ke dashboard Accesstrade, klik “Custom Link”.
  • Pilih campaign yang telah di-approve.
  • Masukkan nama campaign sesuai keinginan.
  • Paste URL produk, lalu klik button generate untuk dapatkan link affiliate yang siap dibagikan.

Di Instagram mungkin kita upload konten di Feed Instagram, Reels, maupun Instagram Stories. Namun, tidak semua fitur tersebut bisa digunakan untuk menyebarkan link yang dapat di klik. Berikut cara-cara efektif yang dapat kamu lakukan untuk menyebarkan link affiliate di Instagram:

1. Pasang Link Affiliate di IG Stories

Cara menggunakan sticker “insert link” pada Instagram Stories sangatlah mudah, kamu cukup gunakan sticker “insert link”, kemudian masukan link affiliate pada konten promosi yang ingin kamu bagikan.

2. Pasang Link Affiliate di Bio Profil Instagram

Ketentuan dari Instagram kamu hanya dapat menampilkan hingga 5 link pada bio profil Instagram. Jika ingin lebih, Accesstrade memiliki aplikasi link in bio bernama “Inpages” yang dapat kamu gunakan untuk menampilkan banyak link affiliate dalam satu url.