Ini Dia 6 Cara Membuat Review Produk Kecantikan untuk Pemula, Anti Ribet!

Ini Dia 6 Cara Membuat Review Produk Kecantikan untuk Pemula, Anti Ribet!

Admin
insights Oct 25, 2023
SHARE ON
1698408628_ini-dia-6-cara-membuat-review-produk-kecantikan-untuk-pemula-anti-ribet.jpg

Kamu seorang beauty enthusiast yang ingin memulai perjalanan dalam mereview produk skincare, makeup, atau bodycare yang kamu pakai tapi bingung mau mulai darimana? Engga usah bingung, yuk intip dan coba langkah-langkahnya supaya kamu bisa membuat review dengan baik dan lengkap!

1. Berikan Review Berdasarkan Pengalaman Pribadi

Ini dia langkah yang paling penting dalam membuat review produk, terutama produk kecantikan! Memberi review jujur yang didasarkan dari pengalaman penggunaan produk secara langsung bisa menjadi cara berbagi insight yang terpercaya.

Produk kecantikan itu sifatnya personal. Maka dari itu, dengan kamu membagikan review produk yang apa adanya berdasarkan dari pengalaman pemakaian pribadimu, pembaca pun bisa mempertimbangkan apakah produk tersebut akan cocok untuk mereka.

2. Jelaskan Brand dari Produk yang akan Dibahas

Kita semua tahu bahwa brand merupakan salah satu faktor penting dalam memilih produk kecantikan yang tepat karena brand itu identitas dari sebuah produk yang akan menggambarkan karakteristik dan manfaat dari produk tersebut

Kamu bisa mulai dengan membahas tentang bahan-bahan khusus yang digunakan oleh brand tersebut dan bagaimana produk-produk mereka bertujuan untuk menangani masalah kulit tertentu.

Inilah pentingnya memberikan penjelasan mendalam tentang filosofi dan inovasi brand makeup, skincare ataupun perawatan rambut, agar pembaca dapat memahami lebih dalam dan membangun koneksi yang lebih dekat antara pengguna dan brand tersebut.

3. Siapkan Dokumentasi Berupa Foto atau Video

Tidak dapat dipungkiri bahwa manusia merupakan makhluk visual yang suka dimanjakan dengan tampilan menarik dan eye-catching. Kamu bisa mulai membagikan pengalaman penggunaan produk melalui foto atau video yang merupakan cara ampuh untuk menarik perhatian audiens.

Contoh ulasan yang bisa kamu lakukan misalnya seperti menampilkan daily routine perawatan kulit yang dilakukan sehari-hari ataupun membuat video transformasi makeup menggunakan produk favorit.

4. Berikan Before After saat Menggunakan Produk

Review produk kecantikan berupa perbandingan before dan after pemakaian dapat memberikan inspirasi pengalaman yang terasa real. Hal ini karena review yang diberikan dapat termasuk sebagai testimoni secara langsung.

Misalnya, melalui serangkaian foto before after penggunaan produk skincare, pembaca dapat melihat secara langsung perubahan yang terjadi pada kulit. Begitu pula dengan review transformasi riasan menggunakan produk makeup favorit, pembaca bisa melihat perbedaan hasil akhir dengan jelas.

5. Berikan Kekurangan dan Kelebihan

Ini loh part yang nggak kalah penting dalam mereview produk. Yup, experience jujur saat memakai produk tersebut!

Kamu perlu mereview suatu produk dengan jujur sesuai apa yang kamu rasakan. Justru nggak harus selalu part bagusnya aja, kamu juga bisa mengulas nilai minus dari produk tersebut.

Supaya lebih kebayang, begini misalnya sebagai cara mereview makeup atau skincare kamu bisa memberikan informasi tentang kelembutan tekstur dan manfaat produk tersebut, sambil juga memberikan peringatan tentang kemungkinan reaksi alergi atau efek samping tertentu yang perlu diperhatikan.

Baca Juga: 7 Langkah Sebelum Memulai Karir Menjadi Beauty influencer

6. Berikan Links ke Pembelian Produk

Nah, ini juga merupakan part yang nggak boleh ketinggalan. Setelah kamu memberikan penjelasan review produk, jangan lupa untuk menyertakan juga links ke pembelian produk.

Dengan memberi detail informasi pembelian, pembaca dapat dengan mudah langsung meluncur ke links pembelian produk yang telah direkomendasikan tanpa perlu mencari-cari lebih jauh.

Eitss, ada kabar gembira nih! Buat kamu para beauty enthusiast yang ingin mulai membagikan experience-mu saat menggunakan produk kecantikan, kamu bisa memanfaatkan momen ini untuk mendatangkan cuan pasif dengan mudah melalui berbagai pilihan beauty campaign dari program afiliasi yang bisa kamu coba dan pastinya dengan komisi yang menarik! 

Kesimpulan:

Nah, itu dia 6 cara anti ribet yang bisa kamu coba untuk membuat review produk kecantikan yang menarik, pastikan kamu mencobanya ya! Dan kalau kamu tertarik untuk menjadi beauty blogger, kamu bisa bergabung menjadi publisher di Accestrade dengan berbagai keuntungan yang bisa kamu dapatkan.

 

Reference

  • Diakses pada 2023. Ini Cara Terbaik Review Produk Kecantikan a la Kae Pratiwi
  • Diakses pada 2023. Rahasia Menulis Review Produk yang Berkualitas dan Cara Bijak Membeli Produk Kecantikan dari Beauty 911: Writing a 'Lit' Beauty Review in Genius Way
  • Journal Sociolla. Diakses pada 2023. Cara Menulis Review Produk Kecantikan untuk Pemula

 

Artikel ini telah direview oleh 

  • Muhammad Harist Abduh Nazili sebagai SEO Specialist di Accesstrade
  • Rizky Setyo sebagai Penanggung Jawab Content di Accesstrade

 

Sumber Feature Image: Freepik

Baca Juga: Daftar Top Beauty Influencer Indonesia yang Memiliki Penghasilan Puluhan Juta Perbulan

Rizky Setyo
Content Author
Berpengalaman dalam Affiliate Marketing sejak tahun 2017, hingga tahun 2023 sudah menjadi tim support Affiliate Marketing untuk campaign dari lebih dari 100 brand dan lebih 20.000 publisher.
Artikel Terkait